Event pendukung lainnya seperti live shopping dan live talkshow melalui media social instagram juga terus berlanjut.
“Cibinong City Mall berusaha menghadirkan sesuatu yang menarik dan berbeda serta tentunya bisa dinikmati oleh pengunjung. Maka itu kami selalu berusaha menghadirkan tenant, hiburan, serta fasilitas yang diharapkan oleh pengunjung," ungkap Yunati.
"Kami harap dengan upaya kami memberikan yang terbaik dan unique experience untuk membuat pengunjung yang ada semakin royal dan menarik perhatian pengunjung-pengunjung baru sehingga Cibinong City Mall terus bertumbuh," imbuhnya.
Ia menambahkan, Cibinong City Mall tentunya akan selalu memberikan sesuatu yang lebih kepada pengunjung setianya. Salah satunya dengan shopper incentive program.
"Kali ini ada exclusive merchandise, voucher makan di Pepper Lunch, voucher belanja, perlengkapan rumah tangga, hingga logam mulia untuk pengunjung yang berbelanja pada periode 10 Maret – 14 April 2024 dengan minimal pembelanjaan Rp 1.500.000,- berlaku struk gabungan pada hari yang sama. Program ini berlangsung setiap Senin - Jumat," pungkas Yunati. []