Silaturahmi Awal Tahun, Komisi IV DPRD Kota Bogor Bahas Sinergi dan Pembentukan Panja
Wakil Ketua I DPRD Kota Bogor Rusli Prihatevy, S.E., M.Si., selaku Koordinator Komisi IV, bersama jajaran Komisi IV DPRD Kota Bogor menerima kunjungan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Bogor. -Bogor Aktual -DPRD Kota Bogor dan Pemkot Bogor
“Kami menekankan pentingnya menjaga komunikasi antara mitra Komisi IV dengan Komisi IV. Harapannya, ke depan anggaran APBD maupun kebijakan yang dihasilkan dapat lebih pro kepada masyarakat, khususnya di bidang kesejahteraan masyarakat yang menjadi lingkup Komisi IV,” jelasnya.
Selain itu, Komisi IV juga membahas pembentukan panitia kerja (panja) sebagai kepanjangan tangan komisi untuk menangani isu-isu spesifik.
Panja ini nantinya akan membawahi beberapa OPD dan bertugas menindaklanjuti permasalahan strategis untuk kemudian dirangkum menjadi rekomendasi Komisi IV.
Fajar menambahkan, Komisi IV akan secara rutin menggelar rapat dengar pendapat dengan mitra OPD, di antaranya Dinas Pendidikan, Dinas Sosial, dan Dinas Kesehatan.
Rapat tersebut direncanakan berlangsung secara bergiliran setiap pekan dengan metode tatap muka di dalam maupun di luar Gedung DPRD, serta secara daring.
“Dengan berbagai metode rapat ini, kami berharap isu-isu strategis di Kota Bogor yang berkaitan dengan Komisi IV dapat segera dibahas dan dikoordinasikan dengan mitra. Informasi yang dibutuhkan juga bisa lebih cepat disampaikan dan disosialisasikan kepada masyarakat,” pungkasnya. []
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: dprd kota bogor