12 Medali di Ajang Nasional, Atlet Megamendung Bikin Geger CNN Indonesia Taekwondo Championship 2025
Atlet Academy Tae Kwon Do Megamendung berfoto seusai berlaga pada CNN Indonesia Taekwondo Championship 2 Piala Menpora 2025.--Edwin S/BogorAktual.id
BogorAktual.id – Atlet-atlet Academy Tae Kwon Do Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor tampil menukau pada CNN Indonesia Taekwondo Championship 2 Piala Menpora 2025, sebuah kejuaraan nasional Grade B yang berlangsung di GOR Ciracas, Jakarta Timur, 14–16 November 2025.
Gelaran resmi Kemenpora dan Puspresnas ini diikuti ribuan peserta dari berbagai provinsi, mempertandingkan Kyorugi dan Poomsae untuk kelompok pra cadet hingga senior.
Pembina Academy Tae Kwon Do Megamendung, Inggit, menegaskan bahwa hasil tersebut merupakan buah dari pembinaan terstruktur di bawah pelatih Sandy Ade Fraya, ditopang dukungan kuat lingkungan sekitar.
“Terima kasih kepada Camat Megamendung Bapak Ridwan, seluruh SMP dan SMU se-Kecamatan Megamendung, serta para kepala desa se-Kecamatan Megamendung atas dukungan yang tidak henti-henti. Dukungan ini jadi penyemangat besar bagi anak-anak,” ujar Inggit.
Dari arena Kyorugi, Academy Tae Kwon Do Megamendung mencatatkan sederet pencapaian.
Mardianzah Maulana sukses merebut emas di kelas Under 42 kg Junior Putra. Siti Fatimah Aulia Supendi menyusul dengan emas di Under 51 kg Junior Putri.
Muhammad Kevin Darmawan menambah koleksi emas lewat kelas Under 45 kg Junior Putra.
Ketajaman pukulan dan ketepatan teknik juga ditunjukkan Januar Fadilah dan Wiliam Halim, masing-masing membawa pulang emas dari kelas Under 63 kg Junior Putra.
Di sektor putri, Deswita Maharani meraih emas di Under 56 kg Junior, disusul Felisia Nurmaulidiani yang mengamankan emas di kelas Under 46 kg Junior Putri.
Momentum positif berlanjut lewat emas Siti Rahmawati Ramadan di Under 51 kg Junior Putri dan Garnis Ayu Diningtia di Under 49 kg Junior Putri.
Pada kategori putra, Muhammad Rasya Erwandi tampil solid dan menutup pertandingan dengan emas di Under 48 kg Junior Putra.
Untuk atlet yang meraih medali perak, Intan Nurfitri berdiri di podium kedua pada kelas Under 46 kg Junior Putri, sementara Siti Nur Hanipah Kesya mengamankan perak di kelas Under 44 kg kategori Cadet Putri.
Dengan komposisi medali yang kuat di sektor junior, Academy Tae Kwon Do Megamendung mengukuhkan diri sebagai salah satu pusat pembinaan yang kian matang di wilayah Bogor.
Konsistensi dan kedisiplinan para atlet dinilai menjadi fondasi capaian mereka sepanjang turnamen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News